Animasi 2D “Eksplorasi Profesi Bidang Teknologi” sebagai Media Edukasi Pengenalan Profesi pada Siswa Sekolah Dasar

Mira Nursolehat, Dian Rinjani, Ayung Candra Padmasari

Abstract


Kurangnya kesadaran orang tua dan guru yang belum mengenalkan ragam profesi terkini serta belum banyak media edukasi mengenai pengenalan profesi yang berkembang saat ini. Pengetahuan tentang profesi bidang teknologi menjadi dasar dalam pengambilan keputusan peneliti untuk menangani masalah tersebut dengan membuat media edukasi berupa video animasi yang dapat dimanfaatkan untuk menyajikan informasi yang menarik dan disukai anak. Tujuan penelitian ini yakni mengembangkan variasi media dari penelitian sebelumnya serta mendapatkan hasil uji coba media nya. Metode penelitian yang digunakan adalah D&D (Design and Development) dengan desain penelitian N.J. Manson. Hasil dari penelitian ini berdasarkan tahap validasi para ahli dan uji coba respon siswa dengan skor aspek media mendapatkan 86%, aspek materi mendapatkan 93,63%, dan hasil uji coba respon siswa mendapatkan 88,96%. Kesimpulan yang diperoleh adalah media video animasi sudah layak digunakan dan berhasil mengedukasi pengenalan profesi bidang teknologi pada siswa kelas IV Sekolah Dasar.

Keywords


Profesi; Video Animasil; Media Edukasi; Siswa

References


Arsyad, A. (2016). Media Pembelajaran. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Damayanti, A. E., Syafei, I., Komikesari, H., Rahayu, R. (2018). Kelayakan media pembelajaran fisika berupa buku saku berbasis android pada materi fluida statis. Indonesian Journal of Science and Mathematics Education, 1(1), 63–70.

Kusumawati, N. (2022). Analisis motivasi belajar berbantukan video animasi pada siswa kelas V SDN 01 Taman. Al-Madrasah: Jurnal Ilmiah Pendidikan Madrasah Ibtidaiyah, 6(1), 31–37.

Novelia, S., & Hazizah, N. (2020). Penggunaan video animasi dalam mengenal dan membaca huruf hijaiyah. Jurnal Pendidikan Tambusai, 4(2), 1037–1048.

Putro, D. A. S., Maulindar, J., & Atina, V. (2022). Animasi media pengenalan profesi untuk siswa TK Muslimin Surakarta, Prosiding Seminar Nasional Teknologi Informasi, 516–519.Rusdi, M. (2018). Penelitian desain dan pengembangan kependidikan (1st ed.). PT. Raja Grafindo Persada.

Sari, I. P., Kartina, A. H., Permana, F. C, & Firmansyah, F. H. (2022). Perancangan karakter animasi 2 dimensi “Edia” pada e-module mata pelajaran seni budaya di SMP. ANDHARUPA: Jurnal Desain Komunikasi Visual & Multimedia, 08(03), 298–308.

Setyadi, D. (2019). Pengembangan media kartu bergambar untuk meningkatkan pengetahuan profesi bagi anak-anak SD kelas atas. Perspektif Ilmu Pendidikan, 33(2), 59–68.

Siregar, S. M., Utomo, B., & Marlina, L. (2020). Perancangan buku interaktif untuk memperkenalkan ragam profesi sebagai sarana pengembangan minat pelajar usia dini. Konferensi Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat dan Corporate Social Responsibility, 3, 2655–3570.




DOI: https://doi.org/10.24821/jags.v10i2.10909

Article Metrics

Abstract view : 0 times
PDF (Bahasa Indonesia) - 0 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2024 Mira Nursolehat

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Journal of Animation and Games Studies (JAGS) - ISSN 2460-5662 (print) || 2502-499X (online)

Visitor Number  : View JAGS Stats