Fotografi Potret Wanita Penambang Pasir di Lereng Selatan Gunung Merapi, Daerah Istimewa Yogyakarta
Abstract
Ketegaran dan kesabaran yang luar biasa, sebagai sesama wanita, dari para wanita penambang pasir di Lereng Selatan Gunung Merapi, Daerah Istimewa Yogyakarta menjadi inspirasi bagi penulis untuk diungkapkan dalam karya fotografi dengan bentuk potret hitam putih karena potret bisa mewakili keadaan sebenarnya dari objek. Penciptaan ini bertujuan mengungkapkan kehidupan wanita penambang pasir di Lereng Selatan Gunung Merapi, Daerah Istimewa Yogyakarta dalam fotografi potret hitam putih dikaitkan dengan aspek teknis kreatif dan fungsi nilai sosialnya.
Proses perwujudan mencakup tahap-tahap penciptaan dan media yang digunakan untuk mewujudkan karya seni fotografi potret yang tentunya membutuhkan bahan, alat, dan teknik. Prosedur pelaksanaan meliputi persiapan, pemotretan, proses editing, penentuan lay out, dan pencetakan hasil akhir.
Karya penciptaan ini menampilkan karya-karya yang merupakan serangkaian fotografi potret wanita penambang pasir di Lereng Selatan Gunung Merapi, Daerah Istimewa Yogyakarta. Melalui foto-foto yang ditampilkan diharapkan dapat memberikan sudut pandang bagi masyarakat dalam mengapresiasi sosok wanita penambang pasir, melalui ketegaran dan kesabarannya yang luar biasa. Keunggulan karya ini adalah menampilkan foto potret wanita penambang pasir dengan hitam putih sehingga tampak lebih dramatis.
Obstinacy and remarkable patience, as a fellow woman, from the women sand miners in South Slope of Mount Merapi, Yogyakarta became the inspiration for the author to be expressed in the form of photographic works with black and white portrait because a portrait can represent the actual state of the object. The aim of this creation reveals a woman's life sand miners in South Slope of Mount Merapi, Yogyakarta in black and white portrait photography associated with the creative and technical aspects of the function of social value.
The embodiment process includes the stages of creation and media that are used to create works of art portrait photography that will require materials, equipment, and techniques. Implementation procedures covering the preparation, shooting, editing, determination lay out, and print the final results.
This creative work featuring the works is a series of photographic portraits of women sand miners in South Slope of Mount Merapi, Yogyakarta. Through the photographs displayed are expected to provide viewpoints for society to appreciate the female figure sand miners, through fortitude and patience were outstanding. The advantages of this work is to show a portrait photo woman sand miners with black and white so that it looks more dramatic.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Cooper, Clement, 2002, “Katalog Pameran Fotografi Hijaby Sister”.
Giwanda, Giwanda, 2002, Panduan Praktis Teknik Studio Foto, Puspa Swara, Jakarta.
Hadi, Sutrisno, 1984, Metodologi Research, Yayasan Penerbitan Fakultas Psikologi UGM, Yogyakarta.
Irwandi, 2008, ”Foto Potret Karya Kassian Cephas: Kajian Estetis, Makna, dan Fungsi Sosialnya”, Tesis Pengkajian Seni, Minat Utama Seni Fotografi, Program Pascasarjana ISI Yogyakarta.
Irwandi & M. Fajar Apriyanto, 2013, Fotografi Potret: Wacana, Teori, dan Praktik, Penerbit Gama Media, Yogyakarta.
Koentjaraningrat, 1983, Metode-Metode Penelitian Masyarakat, PT Gramedia, Jakarta.
Lewis, Greg, 1991, Photojournalism, Content and Technique, McGraw-Hill, California.
Leonardi, Indra, 1997, ”Foto Portrait”, Fotomedia, Oktober, Jakarta.
McGovern, Thomas, 2003, Belajar Sendiri Fotografi Hitam Putih dalam 24 Jam, Penerbit ANDI, Yogyakarta.
Nugroho, R. Amien, 2006, Kamus Fotografi, Penerbit ANDI, Yogyakarta.
Soedjono, Soeprapto, 2006, Pot-Pourri Fotografi, Penerbit Universitas Trisakti, Jakarta.
Soelarko. RM, 1990, Komposisi Fotografi, Balai Pustaka, Jakarta.
Soewasta, Muji, 2004, ”Studi tentang Konsep Penciptaan Fotografi Potret Selebriti Wanita pada Karya Andreas Darwis Triadi”, Tesis Pengkajian Seni, Minat Utama Seni Fotografi, Program Pascasarjana ISI Yogyakarta.
Sutikna, Heru, 2014, “Jejak-jejak Kaki di Kawah Ijen dalam Fotografi Dokumenter”, Tugas Akhir Program Studi S-1 Fotografi, Jurusan Fotografi, FSMR, ISI Yogyakarta.
Tim Penyusun Kamus Pusat Bahasa, 2007, Kamus Besar Bahasa Indonesia, Jakarta: Pusat Bahasa.
Yulianto, Arif, 2004, ”Portrait Pekerja Wanita dalam Karya Fotografi”, Tugas Akhir Program Studi S-1 Fotografi, Jurusan Fotografi, FSMR, ISI Yogyakarta.
DOI: https://doi.org/10.24821/rekam.v13i1.1578
Article Metrics
Abstract view : 0 timesPDF - 0 times
Refbacks
- There are currently no refbacks.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.